Tips Memilih Kursi Malas yang Paling Nyaman
Furniture 101

7 Tips Memilih Kursi Malas yang Paling Nyaman

Apakah Anda pernah dengar tentang kursi malas? Istilah tersebut mungkin terasa asing untuk sejumlah orang. Namun, penggunaan kursi ini hampir selalu ada di setiap rumah. Kursi malas biasanya berbeda dengan bangku biasa. Teksturnya lebih empuk, ergonomis, dan terasa nyaman untuk bermalas-malasan. Nah, untuk memilih kursi malas sebagai furniture rumah pun harus dilakukan secara cermat agar bisa mendapatkan yang paling nyaman. Jadi, coba simak dulu yuk panduan berikut ini agar Anda tak salah pilih.

Memilih Kursi Malas dengan Ukuran yang Tepat

pilih ukuran kursi malas yang tepat

Sumber : Peta Gadget

Hal pertama yang patut Anda perhatikan adalah ukuran kursi. Jangan sampai Anda merasa kurang nyaman menggunakan kursi tersebut karena ukurannya terlalu kecil. Terutama bila Anda dan anggota keluarga lainnya memiliki ukuran tubuh yang besar. Alangkah lebih baik jika Anda mencoba kursi tersebut sesaat sebelum membelinya. Kalau Anda akan membeli kursi secara online, cermati spesifikasi ukurannya sesaat sebelum memutuskan untuk membeli.

Cari Bahan yang Nyaman dan Mudah Dibersihkan

Kursi Malas yang Nyaman

Tidak semua bahan furniture cocok untuk dijadikan kursi malas. Pada umumnya, kursi malas terbaik terbuat dari bahan kain atau kulit. Kedua bahan tersebut terasa nyaman dan tetap sejuk saat Anda menggunakan kursi dalam waktu lama. Selain itu, bahan kain dan kulit juga cukup mudah dibersihkan. Kursi malas kesayangan Anda akan tampak seperti baru kalau Anda membersihkannya secara teratur.

Jangan Mengabaikan Ketinggian Kursi

ketinggian kursi malas

Sumber: Harvey Norman

Ketinggian kursi juga patut menjadi pertimbangan penting sebelum menentukan pilihan. Idealnya, kursi malas tidak berukuran terlalu tinggi agar mudah dijangkau dan nyaman untuk tidur. Tujuannya agar semua anggota keluarga Anda bisa menggunakan kursi tersebut. Anda juga tak perlu mengkhawatirkan keamanan dan kenyamanan anak sewaktu menggunakannya.

Perhatikan Fungsi Tambahan pada Kursi

Fungsi Tambahan pada Kursi

Sumber: Oak Furnitureland

Kini, kursi malas bukan hanya berfungsi untuk bersantai saja. Lebih dari itu, banyak fungsi tambahan yang disertakan pada kursi tersebut. Salah satu yang paling populer adalah kursi yang bisa dilipat dan dijadikan tempat tidur. Fungsi tambahan tersebut tentu berguna bagi sebagian orang. Misalnya, bila rumah Anda sering disinggahi tamu atau saudara yang menginap. Dengan demikian, kursi tersebut bisa dialihfungsikan untuk tidur bila rumah Anda tidak memiliki banyak kamar.

Pastikan Ada Sandaran Tangan

Kursi dengan Sandaran Lengan

Saat memilih kursi malas, pastikan kalau kursi pilihan Anda terdiri dari sandaran tangan. Karena sandaran tersebut akan menunjang kenyamanan Anda ketika bersantai. Sandaran tangan yang kokoh biasanya juga tak mudah rusak bila dijadikan tumpuan saat meletakkan barang-barang. Namun, jangan lupa mempertimbangkan kapasitas rumah Anda. Supaya kursi kesayangan tersebut tidak membuat rumah terkesan makin sempit.

Tentukan Kursi Berdasarkan Penempatannya

kursi santai outdoor rumah

Sumber : Kontraktor Jogja

Beda penempatan, maka berbeda pula jenis kursi yang Anda pilih. Kursi malas yang akan diletakkan di luar ruangan (outdoor) sebaiknya terbuat dari material yang kuat, tahan perubahan cuaca, dan warnanya tidak mudah memudar. Bahan rotan adalah salah satu alternatif terbaik. Sementara itu, pemilihan kursi untuk interior tentu lebih fleksibel. Sebab kursi yang diletakkan di dalam rumah pasti tak mudah rusak akibat perubahan cuaca dan paparan sinar matahari.

Tidak Lupa dengan Sandaran Kaki

sandaran kaki kursi

Sumber: Front Room Furnishing

Sandaran kaki juga merupakan faktor yang menentukan kenyamanan saat menggunakan kursi. Sekarang, kursi malas biasanya dilengkapi dengan sandaran kaki yang bisa dilipat atau dilepas. Posisi kaki jadi lebih nyaman ketika duduk di kursi tersebut. Anda akan merasa rileks dan terhindar dari cedera setelah seharian beraktivitas.

Nah, setelah membaca penjelasan di atas Anda sekarang pasti bisa lebih cermat memilih kursi malas sesuai kebutuhan. Yuk, pilih yang terbaik dan cocok dengan nuansa interior rumah Anda. Bersantai di rumah pasti jadi semakin menyenangkan dan bikin betah.

You Might Also Like...